Beranda Kepri Tanjungpinang Lepas Kontingen Atlet Porprov Korpri, Ini Harapan Wali Kota Tanjungpinang

Lepas Kontingen Atlet Porprov Korpri, Ini Harapan Wali Kota Tanjungpinang

0

beritakepri.id, TANJUNGPINANG — Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul melepas kontingen atlet Kota Tanjungpinang yang akan tampil di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Korpri Kepulauan Riau 2019 di Ruang Rapat Lantai 3 Kantor Wali Kota Tanjungpinang, Jumat (26/4).

Dalam sambutannya, Syahrul sangat berterimakasih kapada para kontingen karena sudah berkomitmen untuk mempertahankan juara serta memberikan pesan kepada para kontingen agar tetap optimis dan tetap kompak.

“Semoga Kota Tanjungpinang dapat memperoleh hasil yang membanggakan dan sukses,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Ketua Kontingen, Samsudi, menambahkan kontingen Porprov Korpri akan mengikuti 7 cabang olahraga dan mengikutsertakan 74 atlet. Ia juga berharap agar dapat mencapai target dalam Porprov Korpri tahun ini.

Baca Juga :  Wujudkan Kesejahteraan, Garda Relawan Kepulauan Riau Adakan Rapat Peleno

“Kita akan mengikuti 7 cabang yang akan dilombakan dengan jumlah atlet 74 orang, semoga target yang kita sepakati dapat tercapai,” jelas Samsudi.

Pelepasan tersebut ditandai secara simbolis dengan penyerahan bendera pataka oleh Wali Kota Tanjungpinang kepada Ketua Kontingen Kota Tanjungpinang. Porprov Kepri tersebut akan dilaksanakan pada 28 April – 01 Mei 2019 di Kota Tanjungpinang, dengan cabang yang diperlombakan antara lain Marathon, Tenis Meja, Tenis Lapangan, Bulu Tangkis, Bola Voli, Catur dan Futsal.(BK/R)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here