Beranda Kepri Karimun Musrenbang Provinsi Bersinergi dengan Kabupaten Karimun

Musrenbang Provinsi Bersinergi dengan Kabupaten Karimun

0
Bupati Karimun Aunur Rafiq dan Ketua DPRD Karimun M Yusuf Sirat menghadiri Musrenbang RKPD Provinsi Kepri yang digelar secara online. Yusuf Sirat berharap Musrenbang provinsi bersinergi dengan Kabupaten Karimun. (foto: Dok. Humas Pemkab Karimun)

beritakepri.id, KARIMUN —Ketua DPRD Karimun Muhammad Yusuf Sirat menghadiri Musyawarah Rencana Pembangunan atau Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tingkat Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Rabu (29/4/2020).

Musrenbang RKPD Provinsi Kepri ini secara “online” atau daring (dalam jaringan) atau melalui video conference di Gedung Nasional, Tanjung Balai Karimun, Kabupaten Karimun, Kepri.

Musrenbang RKPD tingkat Provinsi Kepri digelar secara online mengingat pandemi COVID-19 masih merebak dan terus menginfeksi warga tidak terkecuali di Provinsi Kepri.

Dalam Musrenbang itu, Bupati Karimun Aunur Rafiq didampingi Sekda Muhammad Firmansyah memaparkan rencana pembangunan tingkat Kabupaten Karimun kepada Plt Gubernur Kepri Isdianto.

Baca Juga :  Aunur Rafiq Sampaikan 4 Prioritas Pembangunan Yang Akan Diwujudkan

Ketua DPRD Karimun M Yusuf Sirat berharap Musrenbang provinsi bersinergi dengan Kabupaten Karimun yang telah digelar beberapa waktu lalu.

“Kita berharap aspirasi pembangunan yang tidak bisa diakomodir melalui APBD kabupaten, bisa ditampung di tingkat provinsi,” kata Yusuf Sirat.

Plt Gubernur Kepri Isdianto dalam kesempatan itu mengatakan, Musrenbang tingkat Provinsi Kepri digelar secara online disebabkan bencana pandemi virus corona, namun demikian tidak mengurangi semangat untuk melaksanakan program pembangunan.

Selanjutnya Isdianto memaparkan bahwa berdasarkan Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional (SPPN).Kemudian mengacu pada UU Nomor 23/2014 tentang Pemerintahan Daerah serta Permendagri Nomor 86/2017, telah mengamanatkan bahwa Daerah wajib menyusun Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD).

Baca Juga :  HPN 2023 ,PWI Karimun Salurkan Paket Sembako, Mukenah Hingga Sarung

Penyelarasan pembangunan

“Dalam rangka penyelarasan pembangunan, Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau telah menetapkan pada RPJMD tujuan, sasaran, arah kebijakan dan strategi pengembangan wilayah di setiap kabupaten yang selaras dengan provinsi,” tuturnya.

Sementara itu, Bupati Karimun Aunur Rafiq mengharapkan Musrenbang tingkat Provinsi Kepri juga mengakomodir program pembangunan yang direncanakan Pemerintah Kabupaten Karimun.

“Memang, sebagian kegiatan pembangunan yang sudah direncanakan tahun ini, harus ditunda pelaksanaannya, dan kita berharap tahun depan sudah kembali normal,” kata dia.

Kegiatan Musrenbang tingkat Provinsi Kepulauan Riau, yang digelar melalui video conference juga ikuti bupati dan wali kota se-Provinsi Kepri, yakni Tanjungpinang, Batam, Bintan, Anambas, Lingga, Natuna dan Karimun. (BK/R)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here