Beranda Kepri Bintan Peringatan Hari Jadi ke-74 Kabupaten Bintan Dimeriahkan Pawai Budaya

Peringatan Hari Jadi ke-74 Kabupaten Bintan Dimeriahkan Pawai Budaya

0
Bujang dan dara dihiasi bunga manggar khas Melayu memeriahkan pawai budaya peringatan Hari Jadi ke-74 Kabupaten Bintan di kawasan relief Antam Kijang, Kamis (1/12/2022).F-Kominfo Bintan

beritakepri.id, BINTAN – Pemerintah Kabupaten Bintan, Forkopimda dan semua elemen masyarakat Bintan memperingati Hari Jadi ke-74 Kabupaten Bintan, Kamis (1/12/2022). Peringatan Hari Jadi ke-74 Kabupaten Bintan pun dimeriahkan dengan pawai budaya di Kijang Kota, Kamis siang tadi.

Ribuan masyarakat Bintan menyaksikan pawai budaya rangkaian peringatan Hari Jadi ke-74 Kabupaten Bintan tersebut, meski diguyur hujan.

“Alhamdulilah pawai budaya peringatan Hari Jadi ke-74 Kabupaten Bintan mendapat sambutan yang antusias dari masyarakat. Kita lihat dari antusias masyarakat yang datang dan juga peserta dengan semangat mengikuti pawai budaya ini,” ujar Bupati Bintan, Roby Kurniawan di relief Antam Kijang.

Baca Juga :  Belajar Sambil Berwisata, 40 Siswa SD Mengunjungi Tempat Wisata Cagar Budaya

Bupati Bintan Roby Kurniawan merasa bangga dan terharu melihat antusias masyarakat, dan peserta yang ikut serta dalam kirab pawai budaya tersebut. Bupati mengapresiasi acara ini.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Bintan Arief Sumarsono menuturkan, pawai budaya rangkaian peringatan Hari Jadi ke-74 Kabupaten Bintan ini diikuti sekitar 3.500 peserta. Terdiri dari berbagai organisasi masyarakat, perangkat daerah, panguyuban, sekolah dan marching band.

“Sesuai tema Hari Jadi ke-74 Kabupaten Bintan tahun 2022 ini, Bintan Bangkit Ekonomi Pulih, kita berpikir ini menjadi semangat dan dedikasi untuk kebangkitan ekonomi Kabupaten Bintan,” kata Arief Sumarsono.***

Baca Juga :  Soal Bantuan Seragam Sekolah, Begini Keinginan Apri Sujadi

Penulis : Red/Nurulius
Editor : Edi Sutrisno

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here