Beranda Kepri Anambas Polres Anambas Gelar Bhakti Kesehatan Dalam Rangka Hari Kesatuan Gerak Bhayangkara Ke-67...

Polres Anambas Gelar Bhakti Kesehatan Dalam Rangka Hari Kesatuan Gerak Bhayangkara Ke-67 Tahun 2019

0

Foto Kegiatan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkara Ke-67 Tahun 2019

beritakepri.id, ANAMBAS – Dalam Rangka Hari Kesatuan Gerak Bhayangkara Ke-67 Tahun 2019, Kepolisian Resor Kabupaten Kepulauan Anambas gelar Kegiatan Sosialisasi / Penyuluhan dan Pemeriksaan IVA dan Sadanis; Pengobatan Gratis; Pemeriksaan Laboratorium Sederhana (Kolesterol, Gula Darah dan Asam Urat); Pemeriksaan Narkoba Bhayangkari diĀ  Mapolres Anambas jalan pasir peti Desa Pesisir Timur. Minggu, (25/08/2019).

Ketua Bhayangkari Cabang Polres Kepulauan, Ibu Yosy Junoto, mengatakan, Kegiatan ini di laksanakan merupakan salah satu kepedulian pengurus Bhayangkari Cabang Polres Kepulauan Anambas kepada Ibu-Ibu Bhayangkari dan organisasi kewanitaan yang ada di Anambas. karena, pentingnya kesehatan melalui Deteksi Dini Kangker Servix dan Kangker Payudara dengan melakukan pemeriksaan IVA dan Sadanis. ungkapnya

Baca Juga :  Kompol M Rafizal Amin Pimpin Pengecekan Penegakkan Ketertiban Dan Disiplin (Gaktibplin) Personil Polres Anambas

Foto Kegiatan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkara Ke-67 Tahun 2019 Mapolres Anambas

Kegiatan itu juga di hadiri oleh : Kapolres Kepulauan Anambas selaku Pembina; Waka Polres Kep. Anambas; Ketua Cabang Bhayangkari Polres Kep. Anambas; Wakil Ketua Cabang Bhayangkari Polres Kep. Anambas; Ibu Ketua PKK Kab. Anambas beserta Anggota; Ibu Ketua GOW Kab. Anambas; Ibu Ketua DWP Kab. Anambas; Ibu Danlanal Kab. Anambas beserta Anggota; Ibu Ketua IKIAD Kab. Anambas; Ibu Ketua Persit KKA beserta Anggota; Ibu-Ibu Bhayangkari Polres Kep. Anambas

Baca Juga :  Kapolres Anambas Basembang Bacarita Di Desa Arung Hijau Guna Menampung Aspirasi Masyarakat

Personil yang terlibat dalam pelaksanaan Kegiatan Bhakti Kesehatan Urkesbagsumda Polres Anambas, bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kepulauan Anambas /Puskesmas Tarempa yaitu : IPDA Syaiful Azwir, SKM; Januardi, AMK (Kapala Puskesmas Tarempa); Dr. Miranda “Pemberi Materi” (Puskesmas Tarempa); Dr. Aina Agustina Basir “Pemberi Materi” (Puskesmas Tarempa); Dr. Taty A (Puskesmas Tarempa); Petugas Para Medis (Perawat dan Bidan) dari Dinas Kesehatan Kab. Anambas.

Hasil dari kegiatan Bakti Kesehatan itu, Pemeriksaan IVA dan Sadanis di ikuti oleh 3 (tiga) Orang; Pengobatan Gratis di ikuti oleh 49 (Empat puluh sembilan) Orang; Pemeriksaan Laboratorium sederhana di ikuti oleh 49 (Empat puluh sembilan) Orang; Pemeriksaan Narkoba Bhayangkari Polres Kep. Anambas di ikuti oleh 20 (Dua puluh) Orang dengan hasil *NEGATIF* menggunakan Narkoba.

Baca Juga :  Seorang Istri Sirih di Anambas, Tega Membunuh Suaminya

(BK/Lionardo)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here