Beranda Daerah Jelang Musprov PELTI Riau, Pengurus Kabupaten / Kota Berikan Dukungan ke H....

Jelang Musprov PELTI Riau, Pengurus Kabupaten / Kota Berikan Dukungan ke H. Muhammad Rafee

0
Haji Rafee dan Tokoh Politik Riau Rusli Effendi.F-Humas PELTI Riau

beritakepri.id, PEKANBARU – Menjelang Pelaksanaan Musyawarah Provinsi (Musprov) Riau Pengurus Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (PELTI), sejumlah Pengurus PELTI Kabupaten / Kota memberikan dukungan kepada H. Muhammad Rafee untuk maju sebagai calon ketua Provinsi Riau 2024 – 2029.

Demikian disampaikan Ketua Pengurus Kabupaten PELTI Bengkalis Dharma kepada sejumlah awak media, menurutnya sosok Haji Rafee sangat dikenal dikalangan PELTI Se Riau, dia dinilai memiliki visi dan misi yang jelas untuk kemajuan PELTI Riau.

“Benar, kami bersama rekan – rekan pengurus PELTI dari 7 Kabupaten / Kota sudah menyatakan dukungan untuk Haji Rafee, agar maju sebagai calon ketua pengurus Provinsi Riau periode 2024 – 2029,” ungkap Dharma, Kamis (20/06/2024).

Adapun 7 Pengurus Kabupaten / Kota Se Riau itu, lanjut Dharma adalah Pengurus PELTI Kabupaten Bengkalis, Pengurus PELTI Kota Dumai, Pengurus PELTI Kabupaten Rohil, Pengurus PELTI Kabupaten Siak, Pengurus PELTI Kabupaten Meranti, Pengurus PELTI Kabupaten Kampar dan Pengurus PELTI Kabupaten Kuansing.

Ditanya kapan pelaksanaan Musprov PELTI Riau, Dharma meminta awak media konfirmasi ke pengurus provinsi.

“Seharusnya Pengurus Pusat PELTI segera mengambil alih dengan menunjuk karateker Pengurus PELTI Riau, karena pengurus lama yang diketuai Pak Agus sudah berakhir masa jabatannya, bahkan sudah diperpanjang satu kali, yang berakhir bulan Mei 2024 lalu, jadi kita berharap pengurus pusat segera melaksanakan Musprov PELTI Riau,” pungkasnya.

Hal senada disampaikan Ketua Pengurus PELTI Kabupaten Siak Putra, dia juga menyatakan dukungan kepada Haji Rafee untuk maju sebagai calon ketua, karena memiliki visi misi pengkaderan atlit di daerah – daerah

“Kita tentu memberikan dukungan kepada Haji Rafee karena beliau kita nilai sangat layak untuk memimpin PELTI Riau, karena memiliki visi misi yang kuat untuk membesarkan dan membina atlit PELTI Se Riau. Kita juga berharap Pengurus Pusat segera melaksanakan Musprov PELTI Riau,” katanya.

Sementara itu Ketua PELTI Provinsi Riau Demisioner Agus Triansyah dikonfirmasi wartawan melalui telpon dan pesan What Apps, hingga berita ini diturunkan belum bersedia menjawab.***

Penulis : Red/Nurulius
Editor : Yusfreyendi

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here