Beranda Berita Utama Natal dan Tahun Baru di Tanjungpinang Dijamin Aman dan Kondusif

Natal dan Tahun Baru di Tanjungpinang Dijamin Aman dan Kondusif

0

beritakepri.id, TANJUNGPINANG — Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul memastikan perayaan Natal dan Tahun Baru di Kota Tanjungpinang berlangsung dengan aman dan kondusif. Hal ini disampaikannya saat meninjau Posko Pengamanan Natal dan Tahun Baru, Rabu (25/12). Peninjauan tersebut dilakukan bersama Kapolres Tanjungpinang, AKBP Muhammad Iqbal.

Syahrul melakukan pengecekan terhadap personil yang terdiri dari Dinas Perhubungan, Satuan Polisi Pamong Praja, Polres Tanjungpinang, petugas kesehatan serta siswa siswi Pelajar Pramuka Kota Tanjungpinang.

Dalam peninjauan tersebut, Syahrul mengintruksikan kepada para personil agar tetap berjaga-jaga. Khususnya di wilayah yang rawan dari ancaman yang akan memperhambat ibadah Natal.

Sementara di setiap posko setempat, Syahrul menegaskan kepada seluruh petugas untuk siap siaga melayani masyarakat yang membutuhkan bantuan. “Layani masyarakat dengan sebaik-baiknya, jika membutuhkan bantuan kesehatan juga harus segera ditangani,” ungkap Syahrul.

Pada kesempatan ini juga, Syahrul berharap kepada masyarakat Kota Tanjungpinang, khususnya yang merayakan agar tetap melaksanakan Natal dan Tahun Baru ini dengan tertib dan khidmat, sehingga bisa berjalan dengan aman, nyaman dan lancar.

“Kita pastikan, perayaan Natal dan Tahun Baru di Kota Tanjungpinang berjalan dengan lancar, aman dan kondusif, untuk itu laksanakan ibadah dengan khidmat bagi yang merayakan,” pungkas Syahrul.

Adapun posko yang ditinjau wali kota beserta rombongan yaitu di depan Ramayana Tanjungpinang, Pelabuhan Sri Bintan Pura, Posko di Jalan Merdeka dan berakhir di Bandara Raja Haji Fisabilillah.(BK/R)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here