Beritakepri.id, TANJUNGPINANG –Gubernur H Nurdin Basirun ingin kesejahteraan nelayan semakin baik kedepannya. Apalagi Kepri memiliki potensi Kelautan yang luar biasa.
“Nelayan harus mampu meraup hasil yang maksimal di laut Kepri,” ujar Nurdin saat meninjau proyek pengerjaan Sampan Fiber bermesin dompenb di Galangan PT. Cahaya Anggun Sagara Km. 8, Tanjungpinang, Jumat (24/8)
Pengerjaan sampan fiber bermesin dompeng sendiri berasal dari dana APBD Tahun 2018 dengan panjang sampan 9 Meter dan Lebar 2,5 Meter.
Sampan tersebut akan siap dan direncanakan dialokasikan ke nelayan di Tanjungpinang, Batam, Bintan, Karimun dan Lingga akhir tahun ini dengan total sebanyak 92 unit.
“Kite kasi nama sampan ni SELAR ye,” ujar Nurdin spontan.
Untuk tahun 2019 nanti, ditargetkan sebanyak 50 unit sampan yang sama dan Nurdin ingin agar spesifikasi mesin sampan nantinya dapat lebih tinggi lagi.
“Agar nelayan dapat melaut lebih jauh lagi,” tutup Nurdin.(BK/HMS)