beritakepri.id, BATAM — Ketua Forum Komunikasi Putra-putri Purnawirawan TNI-Polri (FKPPI) Kepri, Irwan Penggabean melantik kepengurusan FKPPI Kota Batam masa bakti 2018-2023, Minggu (11/11) di Hotel Best Western Panbill Batam.
Irwan berharap, pelantikan pengurus baru FKPPI Batam ini menjadi tonggak memberikan power positif ditengah masyarakat. Dan semoga dapat berfaedah serta mampu bekerja sama dengan baik terhadap lembaga lainnya.
“Jaga kekompakan sebab ini hal penting dalam berorganisasi. Kalau sudah kompak, maka akan maju sebuah organisasi tersebut,” ujarnya.
Irwan juga menargetkan, setelah Batam, akan terbentuk pula kepengurusan di daerah lainnya di Provinsi Kepri. Sehingga kiprah nyata FKPPI benar-benar dapat menyentuh secara langsung dalam berbagai aspek kehidupan.
Ketua FKPPI Batam, Ahmad Zuhri bertekad, dengan terbentuknya pengurus baru terpilih akan menyusun program selanjutnya hingga ke tingkat rayon.
“Kami siap menyumbangkan segala tenaga dan pikiran demi kemajuan Kota Batam,” ujar Ahmad Zuhri.
Sementara Komandan Kodim 0316 Batam yang juga ketua Dewan Pembina, Letkol Inf Romel Jangga Wardhana berharap agar kehadiran FKPPI Batam ini, menjadi solusi. Dapat bersinergi dengan pemerintah sehingga membuat Batam lebih sejahtera.
“Mari bersama kita majukan organisasi ini. Mari sama-sama kita jaga Batam tetap kondusif dan sejahtera,” pintanya.
Hadir pada kesempatan itu, tokoh masyarakat Kepri, Soerya Respationo, Wali Kota Batam Muhammad Rudi, dan undangan lainnya.(BK)