beritakepri.id, BATAM — Kepolisian Daerah (Polda) Kepri meringankan beban yang dialami Aditia Saputra, warga Kelurahan Kamboja, Kecamatan Senayang, Kabupaten Lingga. Bocah berusia 3 tahun, putra dari Abdullah yang bekerja sebagai nelayan, sudah setahun belakangan menderita tumor ganas di pantat sebelah kiri.
Selasa 6 November 2018, Aditya dibawa ke RS Bhayangkara oleh petugas kepolisian guna dilakukan upaya medis selanjutnya.
Kapolda Kepri, Irjen Pol Andap Budhi memberikan semangat kepada Aditya Saputra sebelum penanganan tumor ganas yang dialaminya. Dalam kesempatannya itu ia menyampaikan pihaknya peduli dan akan membantu melalui Biddokes Polda Kepri.
“Juga mengkoordinasikan dengan pihak terkait untuk membantu pengobatan Aditia. Ini inisiasi dan atensi Polda Kepri dan Insha Allah kita akan memberikan bantuan maksimal semampu kita,” ujarnya.
Sementara orang tua Aditia Saputra mengaku terharu sekaligus bahagia mendapat perhatian Polda Kepri. Sebagai nelayan, dia mengaku kesulitan membiayai pengobatan putranya. Di sisi lain, dia selalu berharap anaknya mendapat pengobatan yang layak.
“Alhamdulillah, Polda Kepri menjawab semua doa kami selama ini. Alhamdulillah kami bersyukur,” ungkapnya. (BK/Helmi)