beritakepri.id, KARKMUN – Peringati HPN Tahun 2022 (Hari Pers Nasional) gabungan wartawan Kundur Kabupaten Karimun Provinsi Kepri akan menggelar bakti sosial gotong royong bersama Uspika, ormas, pelajar se Pulau Kundur di pasar Tanjungbatu Kundur Pada Jumat mendatang (18/02/2022).
Imam Sukarno, Ketua Panitia pelaksana mengatakan kegiatan ini merupakan kegiatan sosial sempena peringatan Hari Pers Nasional. “Sebagai insan pers meskipun di tingkat kecamatan tidak mengurangi rasa kegembiraan kami untuk merayakan hari rayanya wartawan, ” ungkap Imam.
Tidak hanya menggelar gotong royong bersama, PWI Karimun di wakili Imam Sukarno, dan IWO (Ikatan Wartawan On Line) Karimun di wakili Subakhrizal Wahyudi, memberikan santunan kepada keluarga Jais salah seorang nelayan Kundur Barat yang hilang, ketika melaut belum lama ini, ujar Imam.
Selain itu sambung Imam, pertandingan olahragapun seperti badminton akan kami selenggarakan dalam waktu dekat ini, semoga nantinya bisa ikutan di Porwanas Jawa Timur, ujar Imam semangat.
Hari Pers Nasional sambung Imam, merupakan hari raya wartawan, momen ini datangnya setahun sekali, untuk itulah kami wartawan di Kundur bersama sama membangun solidaritas agar Kundur ke depan semakin maju dan bisa berbuat lebih banyak lagi, salah satunya membuat sebuah wadah dengan nama, Perkumpulan Peduli Masyarakat Kundur (PPMK) , ujar Imam.(tbn)