Beranda Kepri Karimun Jelang Ramadan, BKMT Khairunnisa Al Mutaqin Santuni Anak Yatim

Jelang Ramadan, BKMT Khairunnisa Al Mutaqin Santuni Anak Yatim

0
Pengurus BKMT Khairunnisa Al Mutaqin Ungar foto bersama anak anak yatim usai pemberian santunan di Masjid Raya Al Mutaqin Kecamatan Ungar, Kabupaten Karimun, Jumat (25/3/2022).F-Istimewa

beritakepri.id, KARIMUN – Badan Kontak Majelis Taqlim (BKMT) Khairunisa Al Mutaqin Kecamatan Ungar, Kabupaten Karimun Provinsi Kepri santuni anak yatim yang ada di Kecamatan Ungar, Jumat (25/3/2022).

Sedikitnya ada 47 orang anak yatim mendapat santunan dengan total dana Rp 10.575.000, yang di serahkan usai sholat ashar tadi, sumber dana berasal dari tong amal yang dititipkan di kedai Jumaris dan Mira, kata Zahratul Hasnah.

Selain tong amal sambung Zahratul ada juga dana sumbangan dari beberapa orang donatur di Kecamatan Ungar, ujarnya.

Baca Juga :  Buka Lomba Kreasi Ubi dan Sagu, Marlin : Kreasikan Makanan Bergizi dari Bahan Lokal

Semoga sumbangan ini bisa bermanfaat untuk anak anak yatim, “Terima kasih kepada seluruh masyarakat Ungar dan para donatur yang telah memberikan sedikit rezekinya untuk anak anak yatim, ” ungkap Zahratul.

Sementara Heru Basuki salah seorang tokoh masyarakat menyambut baik kegiatan yang di selenggarakan BKMT, semoga bermanfaat untuk anak yatim, kata Heru.

Memelihara anak yatim sambung Heru begitu juga memberi mereka makan dan minum InsyAllah mendapat pahala yang berlipat ganda dari Allah SWT, dan merupakan akhlak yang mulia, ujar Heru. (Raja)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here