Beranda Kepri Bintan Masa Pandemi, Apri Minta Kinerja ASN Lebih Produktif

Masa Pandemi, Apri Minta Kinerja ASN Lebih Produktif

0
Bupati Bintan Apri Sujadi Berbincang saat kunjungan ke RSUD Bintan, Selasa (23/3).

beritakepri.id, BINTAN – Bupati Bintan Apri Sujadi mengatakan wabah Covid-19 tidak boleh menjadi penghalang bagi aparatur sipil negara (ASN) Bintan untuk dapat bekerja secara profesional dan lebih produktif dalam memberikan layanan kepada masyarakat. ASN menurutnya diharapkan tetap mampu menjalankan kewajibannya meskipun dalam kondisi pandemi covid-19.

“Kondisi ASN Bintan di masa pandemi kita pantau terus. Jangan ada alasan karena pandemi covid-19 menurun kinerjanya, dan menurun layanan masyarakatnya, namun kita harapkan harus tetap produktif,” ujarnya usai kunjungan ke RSUD Bintan, Selasa (23/3).

Baca Juga :  AWe - Dalmasri, Rendah Hati yang Sarat Prestasi

Ia juga mengharapkan agar pelayanan masyarakat tetap dilakukan namun dengan memperhatikan protokol kesehatan. Selain itu, pembagian sistem kerja ASN juga, diharapkan tidak mengurangi kualitas pelayanan yang diselenggarakan pemerintah.

” Setiap Kepala OPD bertanggungjawab penuh, kita minta untuk memantau kinerja ASN maupun honorer tempatnya bekerja, “tambahnya

Selain itu, Kepala OPD juga diminta untuk harus tau dan paham akan sasaran program yang akan dicapai selama 3 tahun periode kepemimpinannya. Ia juga meminta agar kepala OPD memiliki kinerja yang terukur.

Baca Juga :  Roby Lepas 154 Putra-Putri Terbaik Bintan Menuju Popda Kepri Ke VIII Tahun 2022

” Kita juga menyarankan agar seorang kepala OPD harus mampu melihat kinerja bawahannya, baik itu Kabid dan Kasi nya. Dan mengetahui apa program dan target yang ingin dicapai selama 3 tahun terakhir,” tutupnya.(BK/R)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here