Beranda Kepri Bintan Rony Kartika Buka Muscab I IKA PMII Tanjungpinang-Bintan

Rony Kartika Buka Muscab I IKA PMII Tanjungpinang-Bintan

0
Sekretaris Daerah Kabupaten Bintan Rony Kartika saat membuka Musyawarah Cabang Pertama Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (MUSCAB I IKA PMII) Tanjungpinang- Bintan,di Aula Kantor Camat Bintan Timur, Sabtu (25/02/2023).F-Panitia MUSCAB I IKA PMII

beritakepri.id, BINTAN – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bintan Rony Kartika membuka Musyawarah Cabang Pertama Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (MUSCAB I IKA PMII) Tanjungpinang- Bintan,di Aula Kantor Camat Bintan Timur, Sabtu (25/02/2023).

Muscab tersebut disejalankan dengan Bincang Seputar Bintan yang mengangkat tema “Rapatkan Barisan, Bangkitkan Bintan”.

Sekda Rony dalam sambutannya, memberikan apresiasi atas kegiatan yang mampu membangkitkan semangat pembangunan tersebut dan ini kiprah luar biasa para sahabat PMII.

“Kegiatan yang luar biasa, bahkan dari tema dan tujuannya juga dapat kita lihat bagaimana semangat besar dan kepedulian terhadap kemajuan Daerah,” ungkapnya.

Baca Juga :  Pemkab Bintan siapkan Rp2,8 Miliar untuk Ruang Terbuka Hijau

Ronny kemudian menyampaikan opininya terkait “bergandengan” antar semua elemen dalam mewujudkan pembangunan yang merata.

Tidak hanya sarana dan prasarana, pembangunan bidang ekonomi, sosial hingga SDM handal juga menjadi prioritas yang disampaikannya.

“Prinsipnya kita semua harus bergandengan, jangan masing-masing berjalan sendiri. Meskipun satu tujuan, sulit bahkan mustahil jika tidak berjalan bersama,” imbuhnya.

Sementara itu, Ketua PW IKA PMII Kepri Azhary saat memberikan sambutan mengatakan kegiatan ini terlaksana atas dukungan dari Pemkab Bintan,dan semoga berkah untuk masyarakat .

Baca Juga :  Silahturahmi Nasional, JMSI Kepri Targetkan Pilot Project Jurnalis Club

“Diharapkan pemerintah dapat merangkul anak muda,menyelesaikan masalah bersama – sama di daerah,” ujarnya.

Pada kesempatan itu juga ia memaparkan bagaimana membangun ekonomi kerakyatan di daerah agar bersinergi dengan pemerintah daerah.

“Ayok kita bareng- bareng dengan pemerintah untuk sama sama mewujudkan pembangunan daerah,” ucapnya.

Menurutnya, gagasan-gagasan yang membangun diharapkan harus mulai dibangun untuk ekonomi kerakyatan untuk kesejahteraan masyarakat .

“PMII menyiapkan kader- kader untuk menyelesaikan persoalan rakyat bersama.Tidak bisa selesai tanpa ada kerjasama,” tutupnya.***

Penulis : Hasyim
Editor : Edi Sutrisno

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here