Beranda Kepri Tanjungpinang Pengamal Alquran Adalah Pemenang Sejati

Pengamal Alquran Adalah Pemenang Sejati

0

beritakepri.id, LINGGA — Gubernur H Nurdin Basirun mengajak semua pihak untuk membina generasi penerus agar terus mempelajari Alquran. Alquran hendaknya dijadikan pedoman hidup. Dengan saling mendukung program membumikan Alquran, Insha Allah keberkahan akan diraih

“Kita bersyukur karena Provinsi Kepri menempati urutan ketiga dalam pelaksanaan MTQ Nasional beberapa waktu yang lewat. Tapi pemenang sejatinya adalah yang mampu mengamalkan Alquran tersebut,” kata Nurdin saat Pembukaan Seleksi Tilawatil Quran (STQ) Tingkat Desa Rejai di Balai Desa Rejai Kec Bakung Serumpun Kabupaten Lingga, Kamis (10/1) malam.

STQ Tingkat Desa Rejai Kecamatan Bakung Serumpun dilaksanakan dari tanggal 10 sampai dengan 12 Januari 2019 di Balai Desa Rejai. STQ ini mengusung tema “Dengan Pelaksanaan STQ Untuk Mewujudkan Masyarakat yang Agamais, Harmonis dan Sejahtera Dalam Wadah NKRI Berdasarkan Pancasila dan UUD 1945”.

Baca Juga :  Gerakkan Ekonomi Masyarakat, Percepat Penyerapan Belanja APBD

Menurut Nurdin, STQ dan MTQ ini merupakan program nasional dalam mengagungkan Alquran. Salah satu tujuannya adalah untuk meningkatkan ketaqwaan, menjadikannya pedoman kehidupan. Juga untuk menjadikan masyarakat yang Qurani dengan lahirnya hafiz dan hafizah.

“Mari terus kita asah kemampuan anak-anak pulau yang kemampuannya tidak kalah saing dan mampu dalam memberikan prestasi,” kata Nurdin.

Sebelum menghadiri pembukaan STQ, Nurdin terlebih dahulu mengikuti Majelis Maghrib di Masjid Baiturrahim. Pada kesempatan itu, Nurdin menyampaikan bahwa saat ini sudah berkembang pesat pondok-pondok pesantren dan rumah tahfiz di Kepri. Karena itu dia mengajak umat untuk menanamkan ilmu agama kepada anak-anak.

Baca Juga :  Menelusuri Kejanggalan Ijazah Rini Pratiwi, Prof. Dian Armanto: Superman Kali Dia Ya?

“Semoga dengan menjadikan Alquran sebagai pedoman hidup serta selalu mengamalkannya dalam kehidupan, maka keberkahan akan kita raih dari Allah,” kata Nurdin.

Nurdin menyampaikan, pertemuannya dengan masyarakat Rejai merupakan jalan untuk mempererat jalinan silaturahmi. Banyak permasalahan yang terjadi pada masyarakat desa atau pulau di Provinsi Kepri diantaranya listrik, infrastruktur dan program kesejahteraan masyarakat bisa dicarikan solusinya melalui silaturahmi.

Sempena Majelis Maghrib itu, Nurdin mengajak jamaah untuk membacakan surah Yasin bersama hafiz Quran Center. Nurdin juga berpesan kepada orang tua untuk mengajak anak-anak selalu datang ke Masjid. Serta mengajarkannya mengaji Alquran agar kelak menjadi benteng bagi dirinya dari pengaruh negatif.

Baca Juga :  Kunjungi Kantor PLN Tanjungpinang, Ansar Bahas Listrik Pulau Pangkil

“Ada tiga perkara yang akan menolong kita dalam meringankan dosa dan siksa kubur yaitu Doa Anak Yang Sholeh, Ilmu Yang Bermanfaat dan Harta Yang Disedekahkan,” kata Nurdin.(BK/R)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here